Berita Karir

Selamat 17 Mahasiswa UBSI Lolos PMMB Batch 2 Tahun 2021

Tgl Publikasi: : 19-08-2021 | Dibaca : 202 kali

Pelaksanaan PMMB Batch 2 Tahun 2021 akan dimulai pada awal September 2021 hingga Maret 2022 mendatang. UBSI berhasil meloloskan sebanyak 17 mahasiswa yang siap magang selama 6 bulan. Dari FTI (Fakultas Teknik dan Informatika) meloloskan 3 Prodi yakni Sistem Informasi, Teknik Komputer dan Jaringan, dan Sistem Informasi Akuntansi. FEB (Fakuktas Ekonomi dan Bisnis) sama-sama meloloskan 3 Prodi diantaranya Administrasi Perkantoran Dan Sekretari, Prodi Perpajakan, dan Administrasi Bisnis. Sementara FKB (Fakultas Komunikasi dan Bahasa) berhasil meloloskan Prodi Periklanan.

 

Dari Prodi Sistem Informasi (D3) meloloskan Septianto Nugroho di Forum Human Capital Indonesia unit kerja Sekretariat dan Syahrul Ramadhan posisi IT Operation PT Angkasa Pura II (Persero).

 

Naman dan Sonia Noviani, keduanya mahasiswa UBSI Prodi Sistem Informasi (D3) Kampus Kota Karawang. Mereka magang di Departemen SDM Operasional Perum Percetakan Uang Republik Indonesia.

 

Dari Prodi Teknik Komputer dan Jaringan meloloskan 3 mahasiswa diantaranya Titan Shauqi Hidayat magang diposisi Information Technology PT Jakarta Industrial Estate Pulo Gadung. Diyah Ayu Pratiwi penempatn di PT Kawasan Berikat Nusantara (Persero). Andre Wahyudi Sianturi penempatan PTPN IV PT Perkebunan Nusantara IV.

 

Eka Ayu Wulandari satu-satunya mahasiswa UBSI Prodi Teknik Komputer dan Jaringan Kampus Kampus Kota Pontianak diterima magang di Kantor Direksi Pontianak PT Perkebunan Nusantara XIII.

 

Dari Prodi Sistem Informasi Akuntansi (D3) Kampus Kota Yogyakarta berhasil meloloskan Muhammad Faisol Akbar magang di KANDIR PTPN XII PT Perkebunan Nusantara XII.

 

Selanjutnya dari Prodi Perpajakan (D3) berhasil meloloskan 4 mahasiswa diantaranya Annisa Kusumastuti unit kerja di BRI Ventura Investama PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk. Ika Novia Anggraeni magang di  PT Wijaya Karya (Persero) Tbk. Adinda Syahfitri penempatan Divisi Akuntansi & Keuangan PT Hutama Karya (Persero). Sri Wahyuni Putri penempatan Divisi Keuangan dan Akuntansi PT Indofarma Tbk.

 

Prodi Administrasi Perkantoran dan Sekretari meloloskan Rasyifa Zahra. Ia diterima magang di PT Aneka Tambang Tbk divisi Human Capital Management (Unit Eksplorasi).

 

Rossama Nur Latifah berhasil magang di PT Pegadaian (Persero) penempatan Kantor Area Kalideres sementara Anggi Kurnia penempatan Kantor Area Jatiwaringin. Keduanya sama-sama mahasiswa Prodi Administrasi Bisnis (D3).

 

Terakhir Elvira Devi Imeralda mahasiswa yang berhasil lolos magang di PT Semen Indonesia (Persero) Tbk unit kerja Performance & People Management-Narogong Plant.

Rachmat Suryadithia selaku Kepala BSI Career Center mengucapkan selamat dan sukses kepada mahasiswa UBSI yang lolos magang PMMB Batch 2 Tahun 2021.

“Kepada mahasiswa diharapkan dapat menjalani program magang PMMB batch 2 tahun 2021 selama 6 bulan dengan komitmen penuh dan loyalitas. Kesempatan yang didapat ini juga menjadi nilai tambah bagi mahasiswa UBSI ketika nantinya lulus kuliah dan siap memasuki dunia usaha dan dunia industri,” ujarnya.

Kegiatan